Kumpulan Titik Refleksi Sakit Gigi dengan Pijit


Sakit gigi merupakan salah satu gangguan kesehatan yang sangat mengganggu aktivitas kita. karena itulah, banyak sekali masyarakat yang akhirnya menyediakan obat sakit gigi dirumah agar nantinya dapat langsung diminum ketika sakit gigi yang ia alami menjadi semakin parah. Untuk mempercepat kinerja obat yang telah diminum, ada pula salah satu cara yang dapat anda lakukan untuk membuat nyeri akibat sakit gigi menjadi cepat teratasi. Bagaimana caranya? Yaitu dengan melakukan pijat refleksi. Anda dapat melakukannya secara pribadi dirumah. lalu, bagian mana saja yang ditetapkan sebagai titik refleksi  untuk mengatasi sakit gigi? Untuk itulah, disini saya akan membahas mengenai titik refleksi sakit gigi pada tubuh.



1. Dibawah telinga
titik ampuh pijat refleksi untuk mengatasi masalah sakit gigi yang pertama adalah memijat bagian bawah telinga tepatnya dicekungan rahang bagian bawah. Titik ini merupakan tempat syaraf gigi berkumpul sehingga jika kita memijatnya dengan perlahan, maka ketegangan otot dan syaraf pada gigi perlahan akan teratasi.

2. Bagian tulang bawah mata
Dibagian bawah mata, terdapat tulang yang sedikit menonjol dan berjarak sekitar satu ukuran jempol dari bagian mata. Bagian ini juga merupakan titik refleksi yang dapat anda pijat ketika rasa sakit gigi muncul. Pijatlah bagian tersebut dengan berhati-hati dan perlahan. Untuk memaksimalkan hasil  pijatan anda, jangan lupa untuk meminum obat sakit gigi terlebih dahulu.

3. Pelipis
Titik refleksi sakit gigi yang berikutnya adalah pada pelipis tepatnya dibagian depan kuping dibawah tumbuhnya rambut pelipis. Bagian ini merupakan tempat dimana anda harus memijatnya secara perlahan agar otot dan syaraf yang ada didalamnya menjadi lebih rileks. Jika anda berhasil melakukannya, dalam hitungan beberapa menit rasa nyeri yang anda rasakan perlahan akan luntur dan menghilang.

4. Sudut antara tulang ibu jari dan telunjuk
Bagian ini merupakan titik refleksi untuk beebeerapa keluhan nyeri. Untuk mengatasi nyeri sakit gigi, anda juga dapat memijat bagian ini.

Demikian ulasan tentang titik refleksi sakit gigi yang dapat anda jadikan sebagai referensi. Semoga bermanfaat!


Author:

Facebook Comment